Maurizio Sarri: Virus Corona Tak Boleh Halangi Suporter Untuk Mendukung Tim Kesayangannya

Juventus menelan kekelahan tipis kala bertamu ke Groupama Stadium pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2019-2020, Kamis (27/2/2020) dinihari WIB. Lucas Tousart menjadi pahlawan kemenangan tuan rumah berkat gol tunggalnya pada laga tersebut.

Juventus masih bermain tanpa Gonzalo Higuain dan Giorgio Chiellini. Higuain ada di bangku cadangan, namun baru masuk pada babak kedua. Terdapat perubahan skema formasi dari pelatih Maurizio Sarri, di mana ia membangkucadangkan Aaron Ramsey dan Blaise Matuidi.

Peluang emas pertama tersaji pada menit 22′. Sundulan Toko Ekambi memanfaatkan umpan Hussem Auoar membentur tiang gawang.

Sepuluh menit berselang, Lyon akhirnya benar-benar memimpin. Bermula dari akselerasi magis Auoar, Lucas Tousart berhasil melepaskan tendangan yang gagal dihadang kiper Wojciech Szczesny.

Pada babak kedua, Juventus mencoba keluar dari tekanan tuan rumah. Lyon, di sisi lain, bermain lebih efektif dan mampu menghasilkan peluang lebih banyak ketimbang tim tamu.

Menit 72′, Higuain masuk menggantikan Juan Cuadrado. Masuknya striker asal Argentina itu membuat serangan Juve lebih hidup.

Juventus melancarkan serangan bertubi-tubi ke gawang Lyon. Sayang, penyelesaian akhir menjadi kendala tim berjulukan La Vecchia Signora itu.

Hingga laga usai, Juventus gagal mencetak gol. Lyon memiliki bekal bagus dengan kemenangan tipis 1-0.